11/29/2018

Review K'jogja Decoration

Sambil dengerin lagu AKAD nya Payung Teduh, ditemenin si kakak yang nendang-nendang dari dalam perut, gue mencoba mengingat kembali beberapa bulan yang lalu, mengenai vendor-vendor mana aja yang ikut berpartisipasi menyukseskan pernikahan gue sama mamas. *wkwkwk, macam betuuulll*

Sempet ngelist dan emailin satu-satu vendor dekorasi yang rekanan sama Gedung Sasana Kriya Mandira, sampai akhirnya sepupu mamas yang juga pernah pakai dekor ini, ngerekomendasiin K’Jogja Dekorasi. Kita yang awam, akhirnya setuju-setuju aja dan mencoba survey ke tempat tersebut.

Lokasinya gak begitu jauh dari TMII dan saat itu kita ketemu dengan Mba Anny. Dia nyodorin beberapa design dan harga. Tapi, kita gak bisa langsung mutusin mau pakai yang mana, karena kita konsultasi dulu dengan para orangtua, meskipun orangtua juga nyerahin ke kita “Astrid mau yang mana?” hihihi :D

Gue yang punya cita-cita nikahan dengan tema JAWA BANGET, pastinya gue pengen semuanya berbau Jawa (Mamas nyerahin semuanya ke gue "terserah kamu, yang penting kamu seneng. Aku ikut aja" wkwk MAMAS - pasrah) Pelaminan yang gue mau, dengan nuansa cokelat dan gold, pokoknya harus terealisasi :p hihihi, Seeedaaap! Beberapa kali meeting dengan semua vendor dan nyodorin yang kita mau, akhirnya FIX! Berikut beberapa dekorasi yang dipakai untuk pernikahan aku dan mamas :3 


(Pergola Tumpang Sari dililit akar)


 (Pelaminan Gebyok Coklat Ukiran Gold & Gunungan)

(Bunganya super fresh dan cantik!)

 (Gebyok 3 pintu, 2 Kursi Kartini, Sepeda, Meja Marmer, Rangkaian Bunga, Permadani dan Gawangan Batik)

(spot untuk photo booth)

Untuk Info lebih lanjut bisa langsung menghubungi K'Jogja Dekorasi ya gaaiisss! (Seperti biasa harga gue tutup yes, 2017 beda tcuy sama 2018. Jadi langsung tanya sendiri ya ;p )































Instagram ; @kjogjadekorasi
Alamat ; Jl Raya Ceger No 36 AB Cipayung Jak-Tim
Telp ; (021)-84599591, 0816-1485-729 0812-9364-175, 0812-9094-619